9 Manfaat Bunga Melati Putih untuk Kesehatan dan Kecantikan

Bunga melati putih adalah salah satu jenis bunga yang banyak digunakan dalam produk kecantikan dan kesehatan. Bunga melati putih memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan kecantikan, seperti:
  • Meningkatkan kesehatan kulit: Bunga melati putih dapat membantu mencerahkan kulit dan menghilangkan bintik-bintik hitam. Juga, bisa digunakan untuk mengurangi keriput dan mengencangkan kulit.
  • Menenangkan pikiran: Bunga melati putih memiliki aroma yang menenangkan, sehingga bisa membantu mengurangi stres dan kecemasan.
  • Meningkatkan kesehatan tubuh: Bunga melati putih dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan kualitas tidur.

Selain itu, bunga melati putih juga dapat digunakan dalam produk parfum dan produk makanan, seperti teh dan minuman lainnya.

Bunga Melati dengan bahasa latinnya Jasminum sambac, Ait adalah jenis bunga yang terkenal karena aromanya yang harum. Di Indonesia, bunga melati ini sangat populer dan sering dijumpai di pekarangan rumah atau sebagai pembatas pagar.

Bunga melati mempunyai banyak nama dan sebutan. Orang sunda menyebutnya malati, orang jawa menyebutnya melur. Di madura, orang menyebut melati dengan malate dan orang Bali menyebutnya menuh. Sementara orang luar, seperti di Inggris, merek menyebutnya Jasmine, orang arab menyebutnya Yasmin.

Ternyata tanpa kita sadari Bunga melati ini mempunyai banyak sekali manfaatnya dan sudah digunakan untuk berbagai keperluan. Aromanya yang wangi menjadikan melati sebagai bunga yang wajib untuk acara hajatan dan ritual-ritual tertentu. Dari yang berbau adat, agamis, hingga mistis yang berbau mitos.

Akan tetapi, hanya sebagian aja yang mengetahui manfaat bunga melati untuk kesehatan dan pengobatan tradisional. Sebenarnya, para pendahulu kita sudah menggunakan dan merasakan manfaat dan khasiat dari bunga melati ini untuk obat tradisional. 

Manfaat bunga melati sebagai obat tradisional tidak lepas dari kandungan unsur senyawa yang ada di dalamnya. Kandungan kimia yang ada tersebut antara lain indol, benzyl, dan livalylacetaat. Bagian yang digunakan untuk pengobatan adalah daun, akar dan bunganya.

9 Manfaat Bunga Melati Putih untuk Kesehatan dan Kecantikan

Berikut ini 9 Manfaat Bunga Melati Putih untuk Kesehatan dan Kecantikan :

1. Menghilangkan Jerawat di Wajah

Wajah tanpa jerawat tentulah membuat kita lebih percaya diri. Banyak mitos yang beredar kalau orang yang berjerawat itu bisa membuat wajah jadi jelek atau tidak menarik dipandang. Untuk itu jika jerawat melanda wajah ada baiknya mencoba bunga melati sebagai obat tradisional yang telah terbukti aman tanpa efek samping.

Dengan menggunakan bunga melati putih, Jerawat di wajah dapat hilang dengan alami dan cepat oleh bunga melati. Berikut ini cara memakainya :
  • Siapkan bunga melati 20 kuntum, asam kawak sebanyak 2 hari, 3 gram belerang dan 2 SDM air jeruk nipis
  • Cuci semua bahan yang ada dan tumbuk hingga halus
  • Peras bahan yang sudah ditumbuk dan tambahkan jeruk nipis
  • Oleskan pada wajah yang berjerawat dua kali sehari dan diamkan selama 10 hingga 15 menit
  • Bilas wajah sampai bersih


2. Bahan Masker Tubuh

Kata masker ini pasti indentik dengan kecantikan, karena itulah bunga melati ini bisa dipergunakan untuk menjadi bahan masker pada tubuh.

Cara membuat masker tubuh dengan bunga melati yaitu:
  • Siapkan segenggam bunga melati, air mawar atau olive oil
  • Tumbuk halus bunga melati yang ada dan tambahkan air mawar atau olive oil
  • Oleskan pada bagian tubuh dengan merata dan diamkan 15-20 menit
  • Bilas tubuh hingga bersih
  • Untuk memberi hasil kulit yang cantik dan bersih anda dapat melakukannya 2-3 kali dalam seminggu


3. Sesak Nafas

Penyakit sesak nafas memang sangat lah menyiksa. maka dari itu bunga melati ini sangat cocok untuk mengobati sakit sesak nafas.

Cara menggunakannya :
  • Rebuslah 20 lembar daun melati dan garam secukupnya 
  • 3 gelas air hingga tersisa 2 gelas. 
  • Setelah dingin, air rebusan daun melati tersebut disaring. 
  • Minum airnya dua kali sehari tiap pagi dan sore.


4. Demam dan Sakit Kepala

Kalau dilihat secara awam, maka sakit demam dan sakit kepala ini adalah penyakit yang biasa-biasa saja. Tapi jangan salah, kalau dibiarkan bisa berakibat buruk untuk kesehatan.

Dengan obat tranisional bunga melati ini bisa memnyembuhkannya. Berikut cara pemakainnya :
  • Ambillah segenggam daun melati dan 10 kuntum bunga melati, 
  • kemudian diremas-remas dengan tangan. 
  • Setelah layu dan agak hancur, rendam dalam air. 
  • Air rendaman ini digunakan untuk mengompres dahi. 


5. Disengat Lebah atau Serangga Lain

Gannguan diluar laur rumah dari binatang liar memang terkadang datangnya mendadak tanpa kita sangka. Jika secara tiba-tiba disengat lebah, berikut ini cara memanfaatkan bunga melati untuk meredakan dan menyembuhakn sakit dari sengatan lebah :
  • Ambillah satu genggam bunga melati, 
  • Kemudian diremas-remas sampai halus. 
  • Tempelkan bunga melati yang sudah diremas tersebut ke bagian tubuh yang digigit serangga atau disengat lebah.


6. Sakit Pada Mata

Indra penglihatan ini sangat sensitif sekali, akan benda yang masuk kedalam mata. terkadang jika kita merasakan sakit pada mata ini sangat menyiksa sekali rasanya. Untuk meringankan rasa sakit dan menyembukannya, bunga melati sangat bagus digunakan. 

Berikut ini cara pemakainnya :
  • Ambil satu genggam daun melati, 
  • Kemudian dipipis halus. 
  • Tempelkan pada dahi diatas mata, kalau kering ganti dengan ramuan baru.


7. Mencegah Penuaan dini

Awet muda adalah impian bagi setiap manusia yang ada didunia ini. Segala macam cara dilakukan agar bisa kelihatan awet muda. Ternyata itu bisa sangat mudah dilakukan dengan bunga melati.

Berikut ini caranya :
  • Dengan meminum satu cangkir teh bunga melati setiap hari dipercaya akan mencegah penuaan karena bermanfaat untuk melawan radikal bebas yang menyebabkan kerutan di kulit termasuk kulit kering.


8. Membuat Rambut Menjadi Kuat

Banyak yang bilang kalau rambut adalah mahkota kepala. Jika dirawat dengan baik maka penampilan kita akan kelihatan lebih menarik. agar rambut bisa terawat dan kepala kita tidak menjadi botak karena rambut gugur, pergunakan bunga melati sebagai obat tradisional. 

Berikut ini cara pemakainnya :
  • Siapkan 14 bunga melati, 6 daun mangkokan, 2 pandan wangi, 6 daun urang aring, 1 cangkir minyak kelapa, 50 ml minyak wijen, 10 gram kemiri, 2 bunga mawar, dan 4 liter air
  • Minyak kelapa dan minyak wijen dicampur dan panaskan
  • Seluruh daun lainnya dan kemiri ditumbuk hingga halus
  • Bunga yang ada seluruhnya dicacah kecil-kecil
Semua bahan yang ada kemudian dicampur dan dipanaskan diatas api kecil selama 20 menit
Air rebusan disaring dan didinginkan. Sesudah dingin, oleskan di kulit kepala sambil dipijat-pijat
Lakukan ini sehari dua kali sebelum mandi


9. Menghentikan ASI Berlebihan

Asi adalah susuh terbaik untuk anak balita. Karena itu adalah sumber kehidupan untuk bayi yang manfaatnya sungguh banyak sekali.Akan tetapi ada juga ibu menyusui yang ASI-nya keluar terlalu banyak. Bahkan disaat bayi tidak menyusu pun ASI tetap keluar. Masalah ini tentulah sangat merepotkan, tapi bisa diatasi dengan ramuan bunga melati. Caranya, satu genggam daun melati dipipis halus, kemudian ditempelkan pada sekitar buah dada. Lakukan setiap pagi sebelum mandi.

Demikianlah artikel tentang 9 Manfaat Bunga Melati Putih untuk Kesehatan dan Kecantikan, semoga bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk para pembaca setia blog pustaka ilmu. Jangan lupa untuk di share dan memberi komentar pada kolom yang telah disediakan. Terimakasih

Post a Comment for "9 Manfaat Bunga Melati Putih untuk Kesehatan dan Kecantikan"